Resep dan Manfaat Daun Keji Beling untuk Sakit Pinggang

Hi Farmers! Sakit pinggang adalah gejala yang hampir pernah dan akan dirasakan setiap orang. Namun, secara umum sakit pinggang terjadi karena aktivitas berlebihan; angkat beban, salah posisi tidur ataupun duduk terlalu lama.

Selain itu, sakit pinggang juga semakin sering dirasakan dengan bertambahnya umur. Karenanya berbagai upaya dilakukan untuk mengobati atau meredakan sakit pinggang, salah satunya menggunakan bahan herbal, daun keji beling.

Keji beling (Strobilanthes crispus) adalah salah satu tanaman herbal yang cukup populer dengan berbagai khasiat dan manfaat. Salah satu manfaatnya adalah obat nyeri atau analgesik. Menurut Sulaksana dan Dadang (2005:6 ) salah satu tanaman obat tradisional yang bisa dijadikan pengobatan yaitu keji beling. Tanaman keji beling telah biasa dijadikan bahan obat tradisiona oleh masyarakat.

Beberapa Manfaat daun kejibeling berdasarkan hasil penelitian, yaitu:
  • Antibakteri
  • Antimikroba
  • AntiDiabetes
  • Antioksida
  • Anti kanker
  • Antiulcer
  • Penyembuh luka
  • Obat nyeri (analgesik)
  • Melancarkan air seni
  • Menghancurkan batu ginjal/kencing batu, batu empedu dan kantung kemih

Daun Keji Beling sebagai Obat Sakit Pinggang

Daun keji beling mengandung senyawa glikosidik ester dari asam caffeic yang memiliki efek analgesik (ariesthya, dkk. 2020). Sehingga keji beling dapat digunakan sebagai ramuan untuk mengurangi rasa nyeri termasuk nyeri sakit pinggang.

Resep Daun keji beling untuk nyeri sakit pinggang
Daun keji beling dapat dibuat sebagai ramuan obat minum dan obat luar, tergantung penggunaannya.

Secara umum daun keji beling sebagai obat dibuat menjadi teh, dengan cara: (widowati dan Murniwati, 2009)
  • Petik daun keju beling segar
  • Daun keji beling di potong kecil-kecil
  • Daun keji beling di keringkan
  • Daun kering keji beling di seduh
  • Do minum 3× Eehari untuk berbagai manfaat.

Selain dengan cara dibuat teh diatas daun keji beling dapat dijadikan salep atau dijadikan minyak urut
  1. Ambil daun segar keji beling
  2. Tumbuk halus
  3. Tambahkan minyak kelapa, zaitun atau jinten
  4. Lalu urutkan pada bagian pinggang yang sakit.
  5. Lakukan secara rutin pada pagi hari dan menjelang tidur pada malam hari

Daun keji beling sebagai penyembuh luka
  • Ambil daun segar keji beling secukupunya
  • Tumbuk halus
  • Lalu tempelkan tumbukan daun keji beling pasa luka 
Demikian artikel tentang manfaat daun meji beling sebagai obat nyeri sakit pinggang semoga membantu. 

#lumbago #kecibeling #kejibeling #pinggang

Posting Komentar untuk "Resep dan Manfaat Daun Keji Beling untuk Sakit Pinggang"