Resep Cara Membuat Sambal Dabu-Dabu Sederhana Enak

Resep Cara Membuat Sambal Dabu-Dabu Sederhana Enak.  Sambal dabu-dabu adalah sambal khas Manado yang rasanya pedas. Dabu-dabu sendiri merupakan jenis bahan penyedap panas pedas yang selalu menjadi menu pendamping wajib orang Manado kalau menu makanannya adalah makanan laut seperti ikan bakar.

Sambal dabu-dabu ini hampir mirip dengan sambal matah, namun sambal dabu-dabu lebih banyak mengandung air dari pada sambal matah karena kandungan airnya berasal dari tomat.

Baca juga: Resep Sambal Bawang

Berikut resep sambal dabu-dabu simpel dan sederhana yang bisa langsung bunda coba buat di rumah sebagai menu pendamping ikan maupun ayam bakar yang pastinya makin menambah nafsu makan keluarga bunda-bunda. Yuk dicoba ....!!!

Resep Membuat sambal dabu-dabu enak

Bahan-Bahan:

4 biji cabai merah

5 biji cabai rawit

5 siung bawang merah

1 buah tomat

1 sdt garam

1 sdt air jeruk nipis

5 sdm minyak panas bekas menggoreng


Cara membuat sambal dabu-dabu

  1. Pertama irislah semua bahan seperti cabai, cabai rawit, dan bawang merah kemudian dicampur semua.
  2. Kedua, buanglah biji tomat lalu potong kotak kecil-kecil dan campur dengan bahan lain.
  3. Ketiga, tambahkan garam dan jeruk nipis lalu di aduk rata.
  4. Keempat, panaskan minyak kemudian siramkan minyak panas tersebut ke semua sambal yang telah dicampur kemudian di aduk merata.
  5. Kelima, sambal dabu-dabu siap disajikan.

Demikian Resep Cara Membuat Sambal Dabu-Dabu Sederhana Enak. Semoga bermanfaat dan bisa dicoba dirumah. Resep gampang dan mudah 🤗  selamat mencoba


Posting Komentar untuk "Resep Cara Membuat Sambal Dabu-Dabu Sederhana Enak"